Onic Esports Teruskan Winstreak Dengan Membawa Pasukan Baru!

Raihan

Loading

MPL ID Season 15 Minggu Ketiga Hari Kedua. Pertandingan panas antara ONIC Esports vs Bigetron Alpha, kali ini kita kedatangan player lama yang telah kembali di ONIC Esports. Dia adalah finalis MVP saat bermain di Liga 1 Nasional. Siapa lagi kalau bukan Savero. Walaupun menggantikan CW di Gold Lane tidak membuat Savero demam panggung apalagi melawan Bigetron Alpha yang memiliki EMANN yang cukup kuat dengan Hero Marksman-nya terutama Wanwan.

Phoveus Ryota Mengacak-acak di Game Pertama!

Seperti yang sudah terlihat, Ryota memakai Phoveus dengan sangat cemerlang. Permainan yang berbeda disajikan oleh Ryota ketika berhadapan dengan Joy dan Vexana dimana pada early game ONIC Esports benar-benar diuntungkan dengan inisiasi dari Ryota, contohnya pada turtle kedua di menit 04:40 dimana Ryota terlihat mengunci Irithel-EMANN dan membantu Kairi mengeksekusi Joy-Annavel. Dari sini terlihat bahwa game sudah memasuki status one-sided-game.

Momentum terakhir Onic Esports terlihat ketika Lord pertama yang diamankan oleh Onic Esports berjalan ke arah bottom lane, namun mereka ingin memanfaatkan lord tersebut sebagai bait dan berganti target ke arah top lane. Positioning dari Hilda-Luke yang tidak tepat mengakibatkan dirinya tereliminasi dan Bigetron Alpha tidak memiliki pasukan garda depan lagi. Game pun diakhiri oleh Onic Esports dan Maniac dari Suyou-Kairi.

Sengit! Tapi Tak Cukup Kuat

Game kedua benar-benar merupakan game yang dinantikan oleh Sonic. Karena mereka sudah lama tak melihat pemandangan dimana kedua tim saling baku-hantam. Match up antara hero power dari Wanwan-EMANN vs Moskov-Savero membuat jalannya permainan hingga 28 menit.

Ketegangan dari MPL Arena terasa sampai ke lubuk hati dimana Bigetron Alpha yang sedang memimpin dari segi objektif, tidak cukup kuat untuk menembus pertahanan ONIC Esports. Hal ini juga merupakan faktor dari banyaknya upaya yang dilakukan Chip-Light untuk menculik Hayabusa-Kairi selalu berakhir gagal. Momen epic dari Savero muncul saat ia melempar Spear of Destruction (Ultimate) untuk membantu Kairi mengeliminasi Wanwan-EMANN di menit 11. Hal tersebut mengubah keadaan ONIC Esports yang tadinya kalah objektif menjadi melawan balik.

Momentum terakhir ONIC Esports muncul di menit 27:30 dimana Kairi berhasil mengamankan lord dan Savero berupaya untuk menahan 2 player Bigetron Alpha di bagian Midlane. Luke dan Annavel terjebak diantara player ONIC Esports dan harus tereliminasi di momen krusial. Menyisakan 3 player dari Bigetron Alpha untuk bertahan dari kekalahan. Namun dengan adanya lord ke-5 membuat pasukan Bigetron Alpha tidak kuat dan game pun berakhir dengan skor 2-0.

Dengan ini ONIC Esports berada di peringkat #6 Apakah kemenangan ini akan berlanjut sampai kedepannya? Tetap ikuti keseruan dan perkembangan MPL ID Season 15 hanya di kanal resmi MPL Indonesia di YouTube dan TikTok. Jangan lewatkan aksi tim favoritmu!