MWI 2025 Siap Digelar di Esports World Cup: 16 Tim Wanita dari Seluruh Dunia Siap Tunjukkan Taring!

Raihan

Loading

Salah satu turnamen paling bersejarah di dunia esports wanita siap kembali hadir! Mobile Legends: Bang Bang Women’s Invitational (MWI) resmi diumumkan bakal digelar di ajang Esports World Cup (EWC) 2025, dan kali ini akan menghadirkan jumlah peserta terbanyak sepanjang sejarah.

Setelah sukses besar di tahun sebelumnya, MWI 2025 akan diikuti oleh total 16 tim, termasuk debut dari tiga region baru: Afrika, Mongolia, dan Turki. Turnamen ini akan berlangsung dari 15 hingga 19 Juli 2025, dan hadir dengan misi yang lebih besar—menunjukkan bahwa potensi perempuan di esports itu #Limitless.

Hadiah Fantastis & Partisipasi Global

MWI 2025 akan memperebutkan total hadiah senilai USD 500.000, menjadikannya salah satu turnamen esports wanita dengan prize pool terbesar dalam sejarah. Penambahan slot dari 12 ke 16 tim dan perluasan region dari 46 ke 57 negara menunjukkan bahwa Moonton benar-benar serius dalam memperluas inklusivitas di ekosistem MLBB.

Ray Ng, Head of Esports Ecosystem Moonton Games menyampaikan:

“Kami percaya bahwa semua orang punya tempat di dunia esports. MWI adalah panggung untuk para wanita menunjukkan kemampuan terbaik mereka dan membuka jalan bagi karier profesional di ranah kompetitif.”

Flashback MWI 2024: Tim Filipina Tumbangkan Raksasa!

Champion MLBB Women’s Invitational 2024, Smart Omega Empress

MWI tahun lalu jadi catatan penting dalam sejarah esports wanita. Untuk pertama kalinya, tim-tim dari luar Asia Tenggara ikut serta, dan event ini mencatatkan lebih dari 2,5 juta watch hour, menjadikannya edisi paling populer hingga saat ini.

Momen paling ikonik? Smart Omega Empress dari Filipina yang berhasil menjadi juara setelah menghentikan rekor tak terkalahkan milik Team Vitality yang sudah berlangsung sejak 2021!

Turnamen ini membuktikan bahwa kompetisi esports wanita bukan sekadar pelengkap, tapi medan perang penuh talenta dan semangat juang luar biasa.

Komitmen Moonton di 2025: Lebih Besar, Lebih Terbuka

MWI hanyalah salah satu langkah dari rangkaian inisiatif Moonton Games di tahun 2025. Setelah sebelumnya menyukseskan MWI, AEG, dan IESF World Esports Championship tahun lalu, tahun ini mereka juga bersiap menyambut SEA Games ke-33. Semuanya menghadirkan kategori wanita sebagai bagian utama, bukan sekadar bonus.

“Kami ingin turnamen kami mencerminkan keberagaman komunitas MLBB. Baik pria maupun wanita harus punya panggung yang setara,” tambah Ray.

Wanita Esports Bukan Tren, Tapi Masa Depan

Dengan skala event sebesar ini, MWI 2025 bukan cuma turnamen, tapi juga pesan kuat bahwa esports wanita terus berkembang. Tak ada batasan, tak ada peran yang diremehkan. Inilah saatnya talenta perempuan bersinar di panggung terbesar dunia.