Bandai Namco mengungkap trailer terbaru untuk FREEDOM WARS REMASTERED, game yang sebelumnya pernah dirilis pada perangkat PS Vita di tahun 2014 kini hadir kembali dengan format terbaru dan peningkatan dalam fitur dan grafis.
Berikut ini beberapa peningkatan dair game ini :
- Visual yang lebih baik, mendukung resolusi 4K dan 60 frame per detik.
- Keseimbangan permainan yang disesuaikan dan peningkatan opsi “Mode Pendosa yang Mematikan”.
Fitur kustomisasi kontrol. - Pembaruan untuk pembuatan senjata dan peningkatan yang lebih fleksibel.
Fitur Freedom Wars kembali dihadirkan:
- Kalian harus menguasai Thorn untuk melintasi medan perang dengan cepat dan mengaitkan diri dengan Penculik yang menjulang tinggi.
- Bongkar Abductors untuk memanen suku cadang untuk membuat dan meningkatkan peralatanmu.
- Kustomisasi karakter yang mendalam dengan desain pakaian yang apik.
- Kalian bisa menciptakan “Aksesori” Anda sendiri – pendamping android yang dapat disesuaikan yang akan bergabung dengan Anda dalam misi dan membantu dalam pertempuran.
- Fitur online juga dihadirkan disini untuk membuat game ini lebih seru bersama teman-teman kalian
- Game ini juga menghadirkan fitur PvP
Freedom Wars Remastered akan dirilis untuk PlayStation 5, PlayStation 4, dan Switch pada 9 Januari di Jepang, dan pada 10 Januari secara global, game ini nantinya juga akan tersedia pada perangkat PC.