Metal Eden Rilis Mei 2025

Abarekiller

Loading

Dikenal dengan nama sebelumnya Final Form, Reikon Games umumkan jadwal rilis untuk Metal Eden, sebuah game sci-fy first person shooter. Kalian akan berperan sebagai salah satu android dalam kesatuan HYPER UNIT ASKA yang memiliki misi untuk menyelamatkan para penduduk dari serangan kota MOEBIUS yang sebelumnya merupakan rumah baru bagi manusia.

Kalian bisa melakukan aksi parkour, bergelayapan di dinding melompat layaknya game Ghost runner. Kalian juga berubah menjadi armored ramball untuk menghadapi musuh kalian.

Metal Eden akan dirilis pada 6 Mei 2025 untuk perangkat PS5, Xbox Series dan PC.